Tutorial OK Cara Tepat Flash Ulang atau Program Ulang Advan Vandroid S5E



Tutorial Cara Flash Advan Vandroid S5E Mudah – Ada banyak penyebab mengapa HP Advan S5E Anda harus segera di flashing atau di install ulang. Misalnya saja karena ada aplikasi yang rusak, bootloop, lupa password ataupun performa yang memang sudah lambat yang bisa diakibatkan oleh virus atau malware. Bagi Anda pengguna Advan S5E dan mengalami salah satu diantaranya tersebut, Anda bisa melakukan cara flash Advan S5E di bawah ini.

Persiapan sebelum flash Advan S53

File Flash (Firmware) fungsinya untuk mengganti firmware Advan S5E Anda yang lama. Sehingga nantinya sistem yang ada pada HP Anda menjadi baru kembali. Untuk tutorial kali ini Kita akan menggunakan stock ROM Advan vandroid S53, yang mana merupakan firmware resmi atau sama persis dengan firmware bawaan.

Unduh: Firmware 1

Atau

Firmware 2

SP Flash Tool adalah salah satu aplikasi paling populer yang dapat menghubungkan dan mentransfer antara HP Advan S53 Anda dengan stock ROM. Untuk tutorial kali ini Kita akan menggunakan SP Flash Tool versi 5.1444.0 (terbaru).

Unduh SP tools
Driver

Fungsinya untuk membantu SP Flash Tool dalam mendeteksi HP Advan S53 Anda.

Unduh: Driver COM Advan S5E
PC (komputer ataupun laptop)

Cara flash Advan S5E
Pertama-tama Anda bisa unduh semua persiapan yang sebelumnya sudah dibahas. Setelah itu lihat file driver, lalu ekstrak jika file tersebut dalam bentuk zip. Anda bisa menggunakan aplikasi file manager, seperti 7-zip untuk membuka dan mengekstraknya.
Jangan lupa untuk mengekstrak file-file lainnya, termasuk firmware dan aplikasi SP Flash Tool.
Selanjutnya buka folder SP Flash Tool, lalu cari dan klik dua kali file flash_tool.exe untuk menjalankan aplikasi tersebut. Jika Anda menggunakan Windows 7 ke atas, maka gunakan klik kanan > “Run as administrator” untuk membuka aplikasinya.
Setelah aplikasi muncul, lihat bagian tab menu, klik “Download”. Setelah itu klik tombol “Scatter-loading” lalu cari file dengan nama “MT6572_Android_Scatter.txt” pada folder stock ROM, yang mana sebelumnya sudah Anda unduh dan ekstrak.
Nantinya aplikasi SP Flash Tool secara otomatis akan menampilkan file-file terceklis yang akan ditransfer ke HP Advan S5E Anda.
Lanjutkan dengan menekan tombol “Download” dengan panah hijau mengarah ke bawah. Tunggu hingga proses instalasi driver selesai.
Sekarang siapkan HP Advan Vandroid S53 Anda, lalu sambungkan ke PC menggunakan kabel data. Setelah itu biarkan aplikasi SP Flash Tool menjalankan tugasnya untuk melakukan flashing.
Sampai sini seharusnya handset Advan S53 Anda sudah dalam keadaan diflash. Jika ternyata gagal, mungkin saja proses instalasi driver tidak berhasil atau Anda mungkin harus melepas baterai HP terlebih dahulu sebelum menyambungkannya pada PC. Pastikan juga bahwa driver dan firmware merupakan versi yang sama dengan yang dibutuhkan oleh HP Advan S53 milik Anda.

Semoga bermanfaat.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »